Mobile & Wireless is an Independent Blog Concerning Various Information, My Thoughts, Ideas, and Sometime Critics on ICT, Internet, Mobile, Wireless, and Data Communication Technology

Masyarakat Indonesian Gunakan Mobile Web Untuk Komunikasi Dengan Teman

  • Posted: Saturday, September 27, 2008
  • |
  • Author: pradhana
  • |
  • Filed under: Social Networking

Kondisi Mobile Web Opera juga merepresentasikan Long Tail dari suatu situs mobile

Indonesia masih tetap menjadi salah satu dari 3 negara dengan jumlah pengguna terbesar Opera Mini untuk mengakses Web secara utuh. Hal ini berdasarkan Laporan Mobile Web dari Opera Software yang diterbitkan hari ini. Sementara situs-situs besar seperti Google.com dan Yahoo.com mendapatkan perhatian dan trafik yang signifikan pada mobile Web. Masyarakat Indonesia juga gemar mengakses situs jejaring sosial, seperti Friendster.com, untuk berinteraksi dengan sesama pengguna. Situs ini merupakan situs yang lebih kecil, namun menggerakkan pengunjung terbanyak.

Konten dari Long Tail ini membuktikan bahwa penggunaan mobile Web terus menyamai komputer tradisional, karena kemampuan browsers yang meningkat dan para pengguna yang sudah lebih terbiasa dengan pengalaman yang didapat pada mobile Web. Laporan lengkapnya dapat diakses di: http://www.opera.com/mobile_report/.

Temuan seorang jurnalis majalah Wired, Chris Anderson, dan melalui penjelasannya pada bukunya, "The Long Tail: Why the Future of Business is Selling Less of More", (http://en.wikipedia.org/wiki/The_Long_Tail) dimana Long Tail tersebut mengilustrasikan suatu nilai nyata dari Web, sehingga semakin banyak orang dapat mengakses bermacam-macam situs sesuai minat mereka. Opera sejak dulu berpendapat bahwa akses Web melalui perangkat bergerak (mobile device) akan meningkat, dan masyarakat dapat mengakses Web secara penuh. Penelitian ini menunjukkan bahwa tren tersebut sedang berlangsung.

"Pada sebagian besar wilayah di dunia, masyarakat sedang mengunjungi sebuah situs Web seutuhnya," ujar Jon con Tetzchner, CEO Opera Software. "Fakta dari Long Tail pada mobile Web membuktikan bahwa masyarakat akan menjelajahi Web dari ponsel mereka sebagaimana mereka mengakses Web di rumah menggunakan PC, dimana nilai dari Long Tail telah ditunjukkan secara berulang-ulang. Hal inilah yang juga menyebabkan mengapa Web mengalahkan platform mobile yang lain dan misi kami akan One Web menjadi nyata.

"Secara garis besar, kondisi Mobile Web, berdasarkan laporan bulan Agustus 2008, sebagai berikut : Pada bulan Agustus, Opera Mini digunakan oleh sekitar 17,3 juta pengguna, meningkat 9,1% per bulan sejak bulan Juli dan lebih dari 357% dibandingkan bulan Agustus tahun sebelumnya.

Pengguna Opera Mini melihat lebih dari 4,1 milyar halaman pada bulan Agustus. Masing-masing pengguna Opera Mini melihat rata-rata 242 halaman. Sejak bulan Juli, halaman yang dilihat meningkat 11,7%. Sejak Agustus 2007 angka ini mencapai 337%.

Pada bulan Agustus, 17,3 juta pengguna Opera Mini menggunakan data sebesar 60,3 juta MB di seluruh dunia. Sejak bulan Juli, data yang dikonsumsi meningkat 12,1%. Data pada Opera Mini dikompres sekitar 90%. Dimana, pengguna Opera Mini telah mengakses data melampaui 603 juta MB pada bulan Agustus.

10 Situs Teratas Indonesia (diurutkan berdasarkan pengguna unik):

1) friendster.com
2) google.com
3) gamejump.com
4) yahoo.com
5) peperonity.com
6) wikipedia.org
7) getjar.com (back on the list)
8) ebuddy.com (up from 10)
9) mobile9.com (new)
10)mocospace.com (new)

Data pada laporan ini didasarkan pada pengumpulan statistik dari Opera Mini server dan data statistik lainnya. Semua prosentase berdasarkan pada rekaman dari 100 situs teratas di masing-masing wilayah. Tak hanya menyediakan rekaman tren penjelajahan halaman Web di seluruh dunia, kondisi mobile Web Opera juga menyoroti tren penelusuran halaman web di sepuluh negara pengguna Opera Mini terbesar, yakni : Rusia, Cina, Indonesia, India, Amerika Serikat, Inggris, Jerman, Polandia, Afrika Selatan dan Ukrania. /PR

0 people have left comments

Commentors on this Post-