Mobile & Wireless is an Independent Blog Concerning Various Information, My Thoughts, Ideas, and Sometime Critics on ICT, Internet, Mobile, Wireless, and Data Communication Technology

2012: Pasar Musik Bergerak Capai 1,6 Miliar Euro

Perusahaan analisis media, Screen Digest, dalam salah satu laporan terbarunya mengungkapkan bahwa pasar musik bergerak melalui udara (over-the-air) global diperkirakan tumbuh mencapai 1,6 miliar Euro tahun 2012. Nilai ini sama dengan peningkatan sepuluh kali lipat dari pendapatan pada tahun 2006.

Menurut Screen Digest, Jepang tumbuh sebagai pasar musik bergerak yang paling bergairah, yang diperkirakan akan menciptakan 950 juta Euro dari total pasar musik bergerak global. Pasar musik OTA juga diperkirakan akan mencapai 166 juta akhir tahun 2006, dengan pendapatan mayoritas diperoleh melalui pengunduhan (download) track tunggal yang diinisiasi oleh para pelanggan Amerika.

Screen Digest menaruh harapan besar bahwa pertumbuhan musik bergerak melalui munculnya berbagai jenis model bisnis berbasis-langganan – diperkirakan hingga tahun 2012 penjualan musik bergerak berbasis langganan akan mengontribusi dua pertiga dari total pendapatan musik bergerak dunia. Sedang sisanya akan dikontribusi oleh pengunduhan musik a la carte track tunggal dan video musik.

"Saat ini merupakan waktu yang sangat menggairahkan bagi musik bergerak dan pelaku industri karena didorong masuk ke pasar yang berkembang sangat cepat dengan produk dan model-model bisnis yang tepat,” ujar spesialis musik digital Screen Digest, Dan Cryan.

"Di sisi lain kita memiliki iPhone besutan Apple, yang generasi pertamanya tak memungkinkan pihak lain melakukan pengunduhan musik secara online. Di pihak lain kita memiliki layanan – berbasis langganan dan a la carte – yang diluncurkan oleh para operator telepon bergerak dan penyedia musik digital. Ini menunjukkan suatu pendekatan yang sangat berbeda dalam hal pembelian musik bergerak, sementara Apple mendorong pengunduhan musik dari PC ke ponsel dan operator mendorong pengunduhan musik lewat udara."

0 people have left comments

Commentors on this Post-